Selasa, 17 April 2012 0 komentar

Keindahan dan Keburukan

 Keindahan

Kalau kita mendengar kata indah pasti yang terlewat dalam pikiran kita sesuatu yang indah tersebut adalah sesuatu yang enak untuk dilihat dan tidak membonsankan.
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, keindahan adalah keadaan yang enak dipandang, cantik, bagus benar atau elok. Keindahan dipelajari sebagai bagian dari estetika, sosiologi, psikologi sosial, dan budaya.

Keburukan

Keburukan memiliki arti yang sangat berlawanan dengan keindahan. Pengertian keburukan yaitu sesuatu yang merugikan diri sendiri dan orang lain. Dan juga jika kita melakukan suatu keburukan, kita akan berdosa. Keburukan ini tentu harus dijauhi oleh manusia karena sifat keburukan ini tidak mempunyai keuntungan sama sekali.


1.  Keindahan dan Estetika
  
Tahukah anda apa itu estetika? Estetika itu adalah ilmu yang membahas tentang keindahan. Estetika ini membahas cara bagaimana seseorang bisa merasakan suatu keindahan dan bagaimana keindahan ini bisa terbentuk. Keindahan itu ada banyak. Salah satu contohnya ialah keindahan alam. Bagaimanakah cara menciptakan keindahan alam? Yaitu dengan kesadaran manusia itu sendiri untuk menjaga keindahan alam. Jika manusia menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan pasti bumi yang kita tempati ini akan terlihat indah.

2.  Keindahan dan Kebudayaan

 Keindahan dan Kebudayaan juga tentu mempunya hubungan yang sangat erat. Tanpa keindahan di dalam kebudayaan tersebut maka peminat dalam kebudayaan tersebut pun pasti akan sedikit dan kebudayaan tersebut tidak akan terjaga kelestariannya.
Secara teori Kebudayaan itu adalah tradisi dan adat istiadat yang jadi ciri khas suatu daerah. Setiap daerah mempunyai kebudayaan masing-masing dan kebudayaan tersebut wajib dilestarikan agar daerah tersebut mempunyai keindahan tersendiri dengan adanya suatu kebudayaan tersebut.


3.  Keindahan dan Karya Cipta

Karya cipta adalah suatu karya atau kreasi yang dibuat oleh seseorang yang mempunyai keahlian yang tinggi dalam seni. Karya cipta seseorang akan dipandang bagus apabila dalam hasil karya tersebut mempunyai nilai keindahan di dalamnya. Contohnya adalah lukisan yang dibuat oleh pelukis. Lukisan tersebut akan dibilang bagus apabila hasil lukisan tersebut indah untuk dilihat dan enak untuk dipandang. Itulah contoh eratnya hubungan Keindahan dengan Karya Cipta.
 
;